Aside

Pesona Kebaya Indonesia Dari Masa ke Masa

Gambar
Pesona Kebaya Indonesia – Kebaya saat ini menjadi salah satu fashion yang banyak di minati oleh semua kalangan, terutama untuk menghadiri acara2 pernikahan atau suatu undangan acara. Orang Indonesia pasti sudah tahu tentang fashion kebaya, karena memang kebaya adalah pakaian asli Indonesia. Kebaya zaman dulu memang terkesan jadul jika dilihat pada zaman sekarang, maka dari itu para perancang busana selalu dan selalu berkreasi dengan kebaya agar kebaya tidak lagi dipandang sebelah mata.
Wikipedia Indonesia mendefinisikan kebaya adalah blus tradisional yang dikenakan oleh wanita Indonesia dan Malaysia yang terbuat dari bahan tipis yang dikenakan dengan sarung, batik, atau pakaian rajutan tradisional lainnya seperti songket dengan motif warna-warni.
Tetapi kebaya bukan hanya untuk perempuan yang berpostur ideal tetapi juga bagi perempuan hamil sehingga akan terlihat lebih seksi dan elegan. Anda bisa memodifikasi sedikit di Penjahit Kebaya atau membeli kebaya yang mengikuti bentuk tubuh maka akan memberikan hasil yang luar biasa.
Pendeknya busana Kebaya Tradisional yang hampir tidak dimiliki bangsa lain ternyata mampu membuat perempuan dalam ukuran tubuh apa pun bisa terlihat seksi, langsing dan elegan. Hanya dengan pemilihan bahan, model yang tepat dengan postur tubuh dan warna kulit, karena itulah tercipta pesona kebaya Indonesia. saat ini modifikasi kebaya pun semakin beragam dilakukan oleh Penjahit Kebaya.
Tidak heran jika kebaya yang dulu hanya dipandang sebagai busana tradisional kini semakin mendapat tempat di hati kaum perempuan. Bukan saja para istri pejabat tetapi juga selebritis. Banyak perempuan sekarang yang bukan hanya mengenakan kebaya pada acara formal tetapi juga sebagai busana mereka sehari-hari.
Namun apa pun bentuk modelnya, Kebaya Tradisional atau Kebaya Modern, satu hal yang tidak boleh ditinggalkan dari kebaya yakni soal pakem atau siluet yang membentuk bagian tubuh. Siluet ini merupakan dasar dari kebaya dan ada tiga macam yang melegenda di kalangan masyarakat Indonesia yakni pakem Sunda, Jawa dan kurung.
Konon berkat pakem warisan nenek moyang ini pula perempuan yang berpikir perutnya terlihat besar tetap bisa tampil percaya diri. Memang semua tergantung rancangan busana tersebut tetapi sebaiknya kenakan puring sebagai bagian dalam kebaya dalam bentuk korset atau tanktop ketat dan bra warnanya senada dengan warna kebaya itu sendiri.
Untuk bahan saat ini cukup variatif dan busana kebaya tidak lagi identik dengan brokat. Tetapi bahan katun, sifon, sutra Thailand, santung print dan bahan-bahan bermotif lainnya juga bisa dijadikan kebaya dan tidak kalah menarik dengan pilihan warna yang beragam. Read the rest of this entry
Aside

Filosofi dari Kebaya | Kebaya Menyimpan Sebuah Filosofi Kehidupan

Gambar
Filosofi dari Kebaya, Bagi seorang wanita Jawa kebaya bukan hanya sebagai sebatas pakaian. Lebih dari itu kebaya juga menyimpan sebuah filosofi tersendiri. Sebuah filosofi yang mengandung nilai-nilai kehidupan.
Keberadaan kebaya di Indonesia bukan hanya sebagai menjadi salah satu jenis pakaian. Kebaya memiliki makna dan fungsi lebih dari itu. Bentuknya yang sederhana bisa dikatakan sebagai wujud kesederhaan dari masyarakat Indonesia.
Nilai filosofi dari kebaya adalah kepatuhan, kehalusan, dan tindak tanduk wanita yang harus serba lembut. Kebaya selalu identik dipasangkan dengan jarik atau kain yang membebat tubuh.
Kain yang membebat tubuh tersebut secara langsung akan membuat siapapun wanita yang mengenakannya kesulitan untuk bergerak dengan cepat. Itulah sebabnya mengapa wanita Jawa selalu identik dengan pribadi yang lemah gemulai. Kain yang membebat tubuh juga akan membuat langkah kaki wanita menjadi sedikit pendek.
Mengenakan kebaya akan membuat wanita yang mengenakannya berubah menjadi seorang wanita yang anggun dan mempunyai kepribadian. Potongan kebaya yang mengikuti bentuk tubuh mau tidak mau akan membuat wanita tersebut menyesuaikan diri. Ini adalah sepenggal kecil filosofi dari kebaya.

Modifikasi Kebaya Tradisional dan Modern

Gambar
Modifikasi kebaya semakin banyak dilakukan oleh desainer-desainer, hal ini karena semakin maraknya busana kebaya dikenakan di berbagai kesempatan, maka inovasi kebaya pun menjadi semakin diperhatikan. Jika dulu cara pemakaian busana kebaya ini hanya terletak pada motif dan warna dengan perpaduan lilitan kain jarit.
Maka dengan berjalannya waktu, busana kebaya berubah menjadi busana yang wajib dikenakan di acara-acara pesta. Busana kebaya modern tidak hanya dikenakan saat pesta formal, untuk pesta yang tergolong santai pun pemakaian kebaya menjadi suatu keharusan walaupun dengan potongan yang lebih sederhana.
Yang perlu diingat agar tampil tetap cantik saat mengenakan kebaya adalah memerhatikan bentuk tubuh kita. Jangan memaksakan kebaya yang tidak pantas kita kenakan hanya dengan model atau potongannya yang sedang in.
Modifikasi Kebaya |  Bentuk Kerah
Banyak cara untuk memodifikasi kebaya tradisional dengan cara mengubah bentuk kerah dan bentuk lengan yang memperlihatkan kelebihan bentuk kita. Jika dulu perhatian kerah selalu bergaya klasik seperti shawl collar (syal kerah), decolette (bundar rendah), kini lebih pada kerah bergaya off shoulder (kerah terbuka dengan memperlihatkan pundak), kerah mandarin atau kebaya modern dengan yoke dada berkerut kerah tegak berkancing.
Modifikasi Kebaya |  Lengan
Kebaya bukan saja memperlihatkan siluet tubuh si pemakai, bentuk lengan juga berpengaruh untuk menampilkan kebaya sebagai busana resmi dengan sentuhan modern. Dalam modifikasi kebaya dibutuhkan kreativitas dan kreasi penjahit kebaya agar kebaya tidak lagi tampak sebagai busana kuno.
Meskipun gaya klasik masih diminati, tak ada salahnya mengubah bentuk lengan menjadi lebih chic. Sebut saja lengan berbentuk terompet, model seperempat lengan, atau lengan berbelah. Namun, apapun sebutan dan bentuknya, kebaya tetap menarik untuk dikenakan.
Modifikasi Kebaya |  Klasik Modern
Dalam melakukan modifikasi kebaya kita jangan ragu untuk memadukan bentuk-bentuk lengan dari kebaya modern, bahkan futuristik pada kebaya Anda. Hal ini sah-sah saja karena tidak ada lagi batasan yang melarang paduan unsur klasik dengan unsur modern.
Bentuk lengan kebaya klasik mayoritas adalah lengan panjang dengan detail sederhana. Namun sekarang Anda dapat bermain dengan bentuk, warna, jenis bahan, jenis aplikasi, dan detail yang jauh lebih beragam.

Modifikasi Kebaya | Cutting

Perlu kita sadari bahwa saat ini bukan kebaya tradisional saja yang diminati. Kini telah banyak tercipta modifikasi kebaya. Namun, kita harus memperhatikan aturan dalam kebaya yang tidak bisa dihilangkan, yaitu cutting.
Walaupun penjahit telah melakukan modifikasi bentuk kebaya, namun bentuknya tetap menunjukkan bahwa kebaya adalah busana tradisional khas Indonesia. Bentuk kebaya juga harus disesuaikan dengan si pemakai, karenanya pengenalan karakter seseorang sangat diperlukan untuk menjadikan busana ini sesuai dengan kurva bentuk tubuhnya. Read the rest of this entry
Aside

Kebaya Batik yang Semakin Mendunia

Gambar
Kebaya Modern dan kebaya batik saat ini semakin di kenal dan disukai oleh dunia internasional, paduan baju kebaya dan batik merupakan salah satu kebudayaan yang sangat akrab di dunia internasional. Salah satu pelopor yang sukses mengibarkan batik di dunia internasional adalah seorang desainer terkenal yaitu Anne Avantie yang berhasil mendesain kebaya batik.
Seorang Perancang busana, yang memiliki koleksi kebaya batik yang tidak hanya digunakan para selebriti Indonesia, namun juga menjadi baju para Miss Universe yang pernah datang ke Indonesia.
Perancang busana ini merupakan kiblat trend setter fashion kebaya Indonesia yang selanjutnya menginspirasi para pelaku Industri fashion untuk memproduksi “ Karya mirip kebaya Anne Avantie “. Kreatifitas dan ketekunan menghasilkan desain kebaya yang memiliki nilai jual yang tinggi.
Trend Kebaya Anne Avantie mampu mendobrak gaya kebaya yang sebelumnya cenderung baku dan konvensional. Kemampuan Anne Avantie dalam mengolah kebaya inilah yang menjadi daya tarik bagi para pelanggan untuk menggunakan produk kebaya Anne.
Saat ini Anne Avantie sudah menjadi salah satu Desainer Kebaya terbaik yang kreasinya telah diakui di tingkat nasional, bahkan internasional salah satunya karya terbaiknya adalah kebaya batik. Anne memiliki dua butik di Mall Kelapa Gading dan Roémah Pengantén, Grand Indonesia.
Selain Butik, Anne juga banyak mengadakan pelatihan, workshop keterampilan dan kewirausahaan untuk berbagai kalangan, mulai dari pelajar, penjahit, hingga ibu rumah tangga. semoga hal ini bisa menjdai contoh bagi wanita Indonesia lain untuk berkreasi dan terus berkarya.

Kebaya Cerminan Rasa Nasionalisme

Gambar
Kebaya cerminan rasa Nasionalisme sebagai salah satu pakaian tradisional tentu saja dikenal setiap wanita Indonesia. Walaupun, saat ini kebaya bukanlah pakaian sehari-hari para wanita, akan tetapi kebaya tetap merupakan pakaian yang disukai oleh para wanita. Saat ini, kebaya dipakai pada acara-acara khusus, seperti acara pernikahan, acara perayaan, dan lain-lain.
Secara tiba-tiba, kebaya akan membuat wanita Indonesia terlihat cantik dan anggun. Pesona keibuan serta wanita Indonesia sesungguhnya tidak bisa dihindarkan. Ketika menggunakan kebaya, tingkah laku wanita pun akan lebih halus. Percaya atau tidak, kebaya seperti membawa auranya sendiri.
Setiap negara pasti memiliki pakaian khas yang menjadi identitas bangsanya. Sama halnya dengan batik, kebaya pun merupakan pakaian khas untuk wanita Indonesia. Meskipun pada kenyataannya, kebaya juga dimilki oleh negara Malaysia. Kedua negara yang masih serumpun ini rupanya memang terikat oleh budaya yang satu dan lainnya cenderung masih memiliki kesamaan.
Seperti bahasa, atau citarasa masakan khas. Namun, kebaya Indonesia dan Malaysia tetap saja memiliki persamaan. Tidak semuanya sama persis. Perbedaan tersebutlah yang kemudian menjadi identitas dari kebaya khas Indonesia. Model kebaya yang cenderung jadul, kemudian mulai mengalami perubahan.
Berbagai desain terbaru yang modern mulai banyak diciptakan. Kebaya pun semakin mendapatkan tempat di hati masyarakat Indonesia. Kebaya merupakan pakaian tradisional wanita di Indonesia dan Malaysia. Rupanya, kebudayaan Melayu sangat mempengaruhi pemakaian kebaya bagi kaum perempuan.
Namun, sebenarnya dari mana kebaya berasal? Ada yang menyatakan bahwa kebaya yang dipakai di Indonesia dan Malaysia merupakan pengaruh dari Arab dan Cina. Dipercaya, kata kebaya berasal dari kata abaya yang merupakan pakaian dari timur tengah. Namun, bentuk kebaya sudah bermetamorfosis dari bentuk abaya sehingga lebih nyaman digunakan oleh wanita di Indonesia.
Catatan mengenai nama kebaya ditemukan dalam catatan bangsa Portugis yang dulu pernah mendarat di Indonesia sekitar abad ke-16. Pada zaman dahulu, kebaya hanya dipakai di kalangan bangsawan di Pulau Jawa. Kebaya digunakan untuk acara-acara khusus, seperti acara perayaan keagamaan, dan lain-lain.  Kemudian, kebaya menyebar ke Malaka, Bali, Sumatra, Borneo, Sulawesi, Sulu, dan Minadanao. Karena itulah dapat dikatakan Kebaya cerminan rasa nasionalisme. Read the rest of this entry
Aside

Jenis-jenis Kebaya

Indonesia memiliki banyak sekali warisan dalam hal kesenian dan kebudayaan. Salah satunya adalah kebaya. Berikut ini adalah jenis-jenis kebaya yang ada di Indonesia.
Gambar
1. Kebaya Kartini
Model kebaya ini pada dulunya dipakai oleh perempuan nigrat saat era R.A Kartini. Jadi kebaya Jawa juga identik dengan sebutan kebaya Kartini. Potongan dari jenis kebaya ini mirip dengan kebaya Encim, yang membedakannya adalah lipatan pada bagian dada. Ciri lain dari kebaya Jawa adalah panjang kebaya yang menutup panggul, dan lipatan kerah dengan bentuk garis vertikal, yang membuat kesan pemakainya tinggi dan ramping.
Gambar
2. Kebaya Jawa
Jenis kebaya ini memiliki bentuk yang simpel dengan potongan leher V. Motifnya biasa sehingga memberikan kesan sederhana. Biasanya kebaya Jawa terbuat dari kain transparan bermotif yang di padu-padankan dengan pakaian dalam atas.
Gambar
3. Kebaya Encim
Kebaya Encim merupakan perpaduan antara baju Shanghai khas China dan Kebaya khas Melayu. Kebaya Encim umumnya dibuat dengan bahan organdi atau katun. Yang membedakan kebaya ini dari jenis-jenis kebaya lainnya adalah, model kerah V dengan bordiran sepanjang kerah sampai bawah.
Gambar
4. Kebaya Bali
Kebaya Bali memiliki tambahan bentuk detail pada tambahan obi yang melilit pada bagian pinggang. Biasanya bahan dari kebaya Bali terbuat dari brokat dan kain katun. Tambahan obi yang ada bisa langsung dipasangkan pada kebaya atau bisa ditambahkan kain yang terpisah dari kebaya.
Gambar
5. Kebaya Kutubaru
Dasarnya bentuk kebaya Kutubaru sama dengan jenis-jenis kebaya lainnya. Yang membedakan adalah tambahan kain untuk menghubungkan sisi kiri dan kanan kebaya di bagian dada dan perut. Biasanya dalam pemakaian jenis kebaya ini ditambahkan stagen (kain yang dililitkan pada perut) atau korset supaya pemakaianya terlihat lebih langsing. Read the rest of this entry
Aside

KEBAYA MODERN DENGAN LENGAN PENDEK

Gambar
Perkembangan fashion pada dunia kebaya memang sungguh sangat luar biasa. Bila pada tahun-tahun yang lalu kebaya hanya memiliki bentuk yang monoton dan hanya digemari oleh sebagian kecil wanita Indonesia, maka saat ini kebaya telah berubah wajah menjadi kebaya modern yang banyak digemari oleh wanita Indonesia. Salah satu jenis kebaya modern yang sedang menjadi trend saat ini adalah kebaya modern lengan pendek.
Kebaya modern lengan pendek merupakan model kebaya yang mendobrak pakem dari model kebaya pada umumnya yang menggunakan lengan panjang. Kita bisa membeli kebaya modern lengan pendek yang terbuat dari beberapa jenis bahan yang berkualitas serta harga yang tidak menguras kantong. Kebaya modern lengan pendek diciptakan untuk mengakomodir keinginan serta minat dari para remaja putri untuk berkebaya dalam menghadiri sebuah acara perhelatan yang memang mengharuskan para tamu yang datang mengenakan kebaya.
Bila sebelumnya para remaja enggan mengenakan kebaya karena model serta bahan dari kebaya itu sendiri yang jauh dari kesan muda dan gaul, maka dengan kebaya modern lengan pendek ini remaja putri bisa tetap tampil ceria dan gaul seperti ciri khas kaum muda pada umumnya. Kebaya modern lengan pendek juga cenderung memiliki hiasan bordir dan payet yang minim karena lebih mengedepankan keindahan bahan dan design.
Kebaya modern lengan pendek bisa dikenakan pada acara-acara casual semi resmi sehingga sah-sah saja bila dipadukan dengan celana panjang yang terbuat dari bahan kain maupun celana jeans. Selain itu, bila biasanya kebaya dikenakan dengan kain panjang tradisional dan sandal berhak, lain halnya dengan kebaya modern lengan pendek yang bisa dikenakan bersama flat shoes maupun sandal yang jauh dari kesan serius.
Kebaya sebagai salah satu busana nasional Indonesia memang sudah seharusnya dilestarikan, dicintai, dan dikembangkan. Saat ini sudah tidak ada istilah mati gaya dalam mengenakan kebaya. Karena dengan berkembangnya model kebaya modern lengan pendek yang bisa dipadukan dengan aneka jenis bawahan serta pemakaian asesoris yang semakin membuat penampilan bekebaya menjadi semakin chic, kita juga bisa membuat aneka kreasi sanggul cantik yang bisa menambah keanggunan penampilan kita Read the rest of this entry
Aside

Trend Kebaya Modern Menjadi Dan Model Baju Trend 2012

Trend Kebaya Modern – Kebaya Indonesia 2012 busana dan model baju asli dari bumi pertiwi menambah khasanah trend fashion modern masa kini. Kebaya modern digunakan untuk berbagai seremonial resmi hingga ke event-event tertentu.
Kebaya modern banyak dihasilkan oleh desiner ternama dan berbakat di Indonesia seperti misalnya Kebaya Anne Avantie, dan masih banyak lagi yang lain. Kebaya juga merupakan busana favorit sepanjang waktu untuk kebutuhan pengantin dan resepsi pernikahan.
Padu padan dengan baju muslim menghasilkan kebaya muslim yang belakangan sangat digemari sebagai model baju terbaru di Indonesia. Untuk seremonial lain seperti Kebaya wisuda dirancang dari berbagai inspirasi dan kreasi ide paling mutakhir.
Contoh saja misalnya dengan adanya acara favorit OVJ (Opera Van Java) yang secara rutin menyambangi pemirsa televisi, dimana salah satu yang sering digunakan adalah kebaya, maka tercipta suatu trend kebaya, dimana orang ingin mempunyai atau mencoba desain Kebaya OVJ yang sering dipakai oleh para pemain atau sinden di opera van Java.
trend kebaya modern 2012 semakin kaya dengan hasil kreasi segar yang mampu menarik pecinta Kebaya Indonesia.